Hari ini merupakan malam "midodaren" peristiwa kali pertama pemilihan langsung gubernur Jawa Tengah diselenggarakan.
Kelima calon pasangan calon gubernur Jawa Tengah untuk periode 2008 s/d 2013 adalah sebagai berikut: Bambang-Adnan (1), Agus-Kholik (2), Sukawi-Sudarto (3), Bibit-Rustri (4)dan Tamzil-Rozak (5).
Beberapa sumber riset swasta memprediksi bahwa pemilihan gubernur kali ini akan melalui dua putaran, dimana yang lolos pada putaran pertama besar kemungkinan adalah pasangan Bambang-Adnan (1) dan pasangan Bibit-Rustri (4).
Beberapa pranala luar yang mendukung pendapat diatas antara lain:
1. Pasangan 1 didukung oleh Golkar dan NU
2. Pasangan 4 mendapat total dukungan PDI P
3. Pasangan 1 merupakan representatif dari pemerintah
4. Pasangan 4 mendapat keuntungan sebagai daerah basis partai
5. Pasangan 1 dan 2 sama kehabisan daerah pemilihan (daerah lain disapu oleh PKS)
6. Jawatengah adalah testcase akhir bagi PDI P mengusung Megawati menuju RI-1
7. Jawatengah adalah ajang dari para capres 2009 untuk melakukan loby-loby politis
8. Golput tetap diatas kisaran 25% - 35 %.
Apabila memang benar analisis dari para lembaga riset swasta mengenai pilgub Jateng, dapat diprediksi bahwa pemenang dari kompetisi pemilihan Gubernur untuk propinsi Jawa Tengah sudah dapat diterka lebih awal meskipun harus menunggu hasil penghitungan suara pilgub Jateng diumumkan secara resmi oleh KPUD Jawa Tengah.
Siapapun pemenang dari kompetisi ini, yang jelas rakyat Jawa Tengah berharap agar pemenang mampu memberikan perubahan yang berarti bagi kehidupan perekonomian di propinsi ini, sesuai dengan janji-janji yang pernah dilontarkan semasa kampanye.
Baldatun thoyyibatun wa robbun ghofur,
Sabtu, 21 Juni 2008
Pilgub Jateng 2008 - Ajang Pertaruhan Megawati
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
1 komentar:
Propinsi Jawa Tengah yang notabene merupakan kantong suara dari PDI-P adalah sebuah contoh study kasus mengenai efektifitas kinerja partai. Melalui Pilgub kali ini, Badan pemenangan Pemilu partai akan dapat mengevaluasi hasil dan perolehan suara PDI-P dalam kompetisi pilkada dan pilgub di seluruh Indonesia. Untuk Jawa tengah, agaknya kader PDI-P masih tetap menjadi leaders sekaligus cermin bagi partai ini untuk kembali mengusung ketua umumnya, Megawati soekarno putri menjadi kandidat preseiden Indonesia pada Pemilu tahun 2009 kelak.
Posting Komentar